Cari Blog Ini

Jumat, 14 Agustus 2020

Menumbuhkan Sikap Kepahlawan dengan Rela Berkurban

 

Menumbuhkan Sikap  Kepahlawan dengan Rela Berkurban

 (Bakti Sosial SD N Karanganyar)


 

Oleh : Sumarjiyati,S.Pd.I

Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Rebublik Indonesia ke-75 SD N Karanganyar mengadakan bakti sosial yang ditujukan pada siswa-siswa SD N  Karanganyar yang kurang mampu dan masyarakat sekitar SD Karanganyar. Pelaksanaan bakti sosial di lakukan pada hari Jumat tanggal 14 Agustus 2020 tepatnya pada hari pramuka. Dana di ambil dari iuran guru dan karyawan SDN Karanganyar dengan suka rela. Dana yang terkumpul kami belikan sembako dan di buat menjadi 32 paket. 


Masa pandemi ini membuat banyak dari wali siswa yang terimbas corona virus-19, maka kepala sekolah beserta guru dan karyawan sepakat untuk memperingati 17 Agustus tahun ini dengan mengadakan bakti sosial. Kegiatan memperingati hari kemerdekaan ini di lakukan dengan memberikan sedikit bingkisan sembako. Hal ini di karenakan pada masa pandemi  kegiatan semacam ini akan lebih bermanfaat bagi siswa-siswa kami. Dan juga kami mengamalkan dasa darma pramuka yang ke dua “ Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia “

Adanya corona virus -19 ini membuat pembelajaran di lakukan secara daring. Selama sekitar 4 bulan kami tidak bisa bertemu langsung belajar bersama dengan siswa-siswa di kelas. Baru tahun ajaran baru 2020/2021 pada bulan Juli tepatnya tgl 13 Juli 2020 kami bisa tatap muka bersama siswa kami dengan tetap mematuhi protocol pencegahan Covid-19. Rasa rindu selama ini sedikit terobati. Siswa-siswa masuk secara bergiliran dengan durasi waktu 2 jam setiap minggunya di hari yang berbeda antara kelas satu dan kelas lainnya.

Alhamduliah pertemuan kami dengan siswa kami menjadikan para guru bisa mengetahui secara langsung keadaan siswa-siswa kami dan dengan mengadakan bakti sosial ini, kami guru dan karyawan SD N Karanganyar ingin mengetahui keadaan rumah siswa. Maka Kami berkunjung ke rumah mereka langsung  untuk memberikan bingkisan tersebut dan melihat keadaan siswa-siswa kami.

Guru dan karyawan di bagi menjadi beberapa  kelompok untuk wilayah sasaran, yaitu dusun Sambeng, Karanganyar, Manggung, Sumber Rejo dan Karang.

Pemberian  sembako kepada Siswa di Dusun Manggung.


Pemberian sembako terhadap siswa di Dusun Sambeng




Pemberian sembako kepada siswa Dusun Sumber Rejo


Pemberian sembako kepada siswa Dusun Karanganyar


Pemberian sembako kepada siswa  di Dusun Karang




Pemberian sembako kepada warga masyarakat sekitar SD N Karanganyar


Al-hamdulilah kegiatan bakti sosial berjalan dengan lancar semoga bermanfaat untuk semua dan kedepan semoga gegiatan ini tetap dapat di lakukan secara rutin. Berharap dana yang terkumpul bukan hanya dari Guru dan Karyawan tapi dari berbagai pihak terutama para alumni SD N karanganyar dan juga dari komite sekolah.

Kegiatan ini  juga semoga bisa menambah kecintaan kita untuk saling berbagi dengan sesama dan bisa menumbuhkan jiwa kasih sayang terhadap orang lain. Sesungguhnya harta yang kita miliki sebenarnya harta yang kita sedekahkan. 

Salam literasi salam guru blogger Indonesia

Gunungkidul.14 Agustus 2020

4 komentar:

Hidup Barokah Jaminannya Bahagia

Hidup  Barokah Jaminanya Bahagia Pengajian  antar instasi putaran ke-86 di kapanewon paliyan dilaksanakan di hari Rabu, 20 Novem...