Cari Blog Ini

Rabu, 27 Juli 2022

BERSIH DUSUN DESA NGALANG

 

BERSIH DUSUN DESA NGALANG

Gubuk Gede 

Warga di Desa Ngalang , Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, berupaya melestarikan adat dan budaya lokal. Senin tanggal 25 Juli 2022 melakukan bersih desa dengan mengadakan pawai keliling di lingkungan desa Ngalang, Gedangsari. Sejumlah  14 dusun mengeluarkan berbagai kesenian, atraksi dan keunikan dusun masing-masing dalam pawai itu.


Sebagai bentuk melestarikan budaya lokal,  dan juga mengenalkan pada generasi now yang notabane masuk dalam dunia serba gitital bukan tidak mungkin budaya lokal akan tergeser dan anak-anak kurang sekali pemahaman mereka tentang budaya. Dalam  pawai ini setiap dusun membuat gunungan. Dalam gunungan itu di hiasi berbagai macam hasil panem.  Selain itu juga kesenian tradisional berupa jhatil dan reog juga ada disana.


Setelah semua  dusun selesai menampilkan semua kreativitasnya dan masuk ke lokasi "Gubuk Gede"  maka penampilan penari ledek pun muncul. Nha tari yang hampir jarang kita  lihat, masih di lestarikan oleh penduduk desa Ngalang, Gedangsari, Kabupaten  Gunungkidul. Kegiatan bersih dusun atau rasulan ini merupakan salah satu cara untuk uri-uri budaya Jawa khususnya Kabupaten Gunungkidul.

Semua warga antusias melaksanakan kegiatan ini bahkan sekolah yang berada di wilayah Desa Ngalang, Gesangsari di liburkan atau melaksanakan pembelajaran luar kelas, khusus kegiatan Rasulan ini. Khusus SD N Karanganyar, Gedangsari memberikan tugas kepada siswa kekas Satu sampai dengan kelas Tiga untuk melukis dengan tema rasulan, bisa berupa melukis tumpeng, gunungan atau apapun yang di lihat siswa secara langsung dalam kegiatan ini. Sedangkan untuk kelas 4 membuat puisi, kelas Lima dan Enam membuat karangan minimal Tiga paragraf. Hal ini di kandung maksud agar selain suswa mengenal budaya lokal siswa juga berliterasi dengan tugas yang harus diselessikan.

Terimakasih semoga bermanfaat, salam sehat, salam literasi tetap semangat


#Kamismenulissahabatlagerunal

Gunungkidul, 28 Juli 2022

 

 

6 komentar:

Tips Tulisan yang di Lirik Pembaca

Tips Tulisan yang di Lirik Pembaca