Malam kedua salat tarawih di mushola dekat rumahku berjalan dengan lancar. Rintik hujan menemai malam ini tak menghalangi kekhusukan salat tarawih, namun justru terasa makin syahdu.
Setelah salat tarawih dan witir selesai, khotip pun naik ke atas mimbar dan memberikan kultum. Sang khotip menyampaikan tentang siapa yang tak boleh berpuasa. Di antara orang yang bokeh tidak berpuasa adalah :
1. Orang yang sakit
Orang yang sakit boleh tidak berpuasa dengan mdngganti di hari lain.
2. Orang yang sedang bepergian/ melakukan perjalanan jauh
Orang yang sedang melakukan perjalanan jauh boleh tidak berpuasa denfan mengganti di hari lain.
3 Orang yang sudah tua/ jompo
Orang yang sudah tua atau jompo boleh tidak berpuasa tapi dengan mengganti dengan fidiyah( makanan pokok, kira-kira 18 kg jika di beriman sekali atau kira-kira 1/4 kg setiap harinya)
4. Orang yang sedang menyusui
Ada perbedaan tentang bagaimana hukumnya orang yang menyusui.
Jika ikut madhap Safi'i maka selain membayar fidiyah juga harus mengganti puasa di hari lain.
Tapi menurut Madhap Hanafi cukup memvayar fidiyah.
Demikian isi dari kultum malam kedua salat tarawih. Semoga bermanfaat.
Salam sehat, semoga kesehatan selalu tercurah untuk kita semua hingga kita bisa jalankan amalan-amalan di bulan Ramadhan dengan lancar. Aamin
#Day2Ramadhan2022
Gunungkidul, 4 April 2021
Tidak ada komentar:
Posting Komentar